Thursday, July 8, 2010




WASHINGTON - Warga negara Amerika Serikat (AS) semakin terobsesi dengan Facebook. Bahkan kebanyakan wanita mengaku akan mengecek Facebook terlebih dahulu ketimbang bergegas ke kamar mandi.

Dilansir melalui Straits Times, Kamis (8/7/2010), sekira 34 persen wanita saat ini melakukan kegiatan di pagi hari, yang menurut mereka lebih penting ketimbang mandi atau mencuci muka, yaitu mengecek status Facebook.

Survei ini dilakukan oleh Lightspeed Research untuk Oxygen Media melibatkan 1,605 pengguna sosial media, baik pria maupun wanita, dengan usia kisaran 18 hingga 54 tahun.

Dalam laporannya ditemukan juga, 20 persen wanita mengaku akan mencuri-curi kesempatan untuk bisa melihat Facebook saat malam hari. Selain itu, 26 persen di antaranya juga akan memilih untuk bangun di malam hari hanya untuk mengecek SMS di ponsel.

Oxygen Media, perusahaan yang bergerak dibidang hiburan milik NBC Universal ini juga menemukan, sekira 39 persen dari seluruh responden sempat mengikrarkan diri sebagai 'Pecandu Facebook' pada bulan Mei dan Juni. Sedangkan 51 persen responden juga mengaku lebih sering berbicara secara online ketimbang bertatap muka langsung.

Yang paling mengherankan, wanita dalam survei itu mengaku lebih percaya diri dengan identitas virtual mereka di dunia maya ketimbang dalam kehidupan nyata.

63 persen wanita-wanita muda di survei tersebut juga mengaku menggunakan Facebook sebagai alat menjalin hubungan dalam karir, namun 42 persen responden menyatakan tidak masalah jika foto mereka saat mabuk di posting ke situs jejaring sosial tersebut.

Selain itu, sekira 48 persen dari responden wanita muda mengakui jika mereka mendapatkan berita-berita terbaru dari Facebook, sedangkan 41 persen lainnya mengaku mendapatkan dari Twitter.

Sekira 50 persen wanita single berusia 18 hingga 34 tahun dalam survei tersebut mengatakan tidak memiliki masalah sama sekali jika mereka bertemu dan berkencan dengan pria single yang dikenal lewat Facebook, sedangkan para lelaki single yang menyetujui perilaku ini mencapai 65 persen.

Enam persen dari wanita muda lajang dalam survei ini juga mengakui sering menggunakan Facebook sebagai media untuk 'menembak' pasangannya, sama halnya dengan 20 persen pria. Wanita yang lebih suka memutuskan hubungan via Facebook mencapai 9 persen, sedangkan pria mencapai 24 persen.

Categories:

0 komentar:

Post a Comment

Note: Only a member of this blog may post a comment.